You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Gubernur Resmikan RSUD Cipayung, dan RSUD Kebayoran Lama
.
photo Dadang Kusuma Wira Putra - Beritajakarta.id

Anies Resmikan RSUD Cipayung dan Kebayoran Lama

Tidak kalah penting, perlu gerakan untuk mendorong gaya hidup sehat

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan meresmikan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tipe D Cipayung, Jakarta Timur, dan RSUD Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Anies mengatakan, melalui peresmian kedua RSUD tersebut ditargetkan dapat meningkatkan layanan medis, baik rawat jalan maupun rawat inap kepada masyarakat.

Ketua Tim Penggerak PKK Kunjungi RSUD Tarakan

"Sekarang kita menyaksikan sebuah fasilitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat yang sudah siap. Saya menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada semua pihak yang sudah bekerja keras," ujarnya, di lokasi peresmian, RSUD Tipe D Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (15/8).

Anies mengajak, Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta bersama warga untuk bahu-membahu meningkatkan kualitas layanan kesehatan.

"Tidak kalah penting, perlu gerakan untuk mendorong gaya hidup sehat. Lurah,camat, hingga wali kota harus mendukung gerakan itu, gaya hidup sehat perlu terus disosialisasikan dan dilaksanakan sebagai langkah preventif," tandasnya.

Untuk diketahui, RSUD Tipe D Kecamatan Cipayung menggunakan lahan seluas 7.093 meter persegi  dengan luas bangunan 4.334 meter persegi. Sementara, RSUD Kebayoran Lama memiliki luas lahan 2.462 meter persegi dan luas bangunan mencapai 4.327 meter persegi.

Kedua rumah sakit tersebut dilengkapi dengan fasilitas rawat inap sebanyak 45 tempat tidur, HCU, ruang isolasi, persalinan, ruang operasi, IGD, serta poliklinik spesialis (penyakit dalam, anak, persalinan dan kandungan, dan bedah umum).

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3653 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1054 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye896 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye887 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye848 personNurito